Lompat ke konten

Peluang Usaha Les Privat, Modal <1 Juta Laba >2,5 Juta

  • oleh
Analisa peluang usaha les privat

Peluang usaha les privat ternyata sangat menguntungkan. Modalnya yang kecil memungkinkan Anda mendapatkan uang jutaan per bulan. Terima bersih!

Bisnis ini layak untuk dicoba, khususnya buat yang memiliki kemampuan akademik dan teknik pengajaran yang bagus. Anda bisa memulainya dengan atau tanpa modal sama sekali.

Dalam kesempatan kali ini, kami akan menyampaikan detail analisa mengenai bisnis ini. Berikut opsi-opsi yang bisa Anda ambil saat menjalankan usahanya.

Analisa peluang usaha les privat

Seperti disampaikan di atas, bisnis ini sangat menguntungkan. Anda bisa menjalankannya dengan atau tanpa modal. Bisa dikerjakan sendiri atau bersama tim. Selain itu, bisa juga dijalankan dengan sebagai pekerjaan sampingan.

Analisa peluang usaha les privat

Lebih jelas, berikut ini kami sampaikan analisa potensi dan risikonya:

Potensi usaha kursus atau privat

Ada beberapa hal yang membuat bisnis ini berpotensi besar bila ditekuni. Di antara hal penting yang perlu diketahui adalah:

  • Bisnisnya bisa ditekuni dengan modal kecil atau bahkan tanpa modal sama sekali.
  • Bergerak di bidang layanan dan jasa profit marginnya besar.
  • Laba bersihnya sangat tinggi dengan biaya operasional yang kecil.
  • Bisa dijadikan sebagai usaha sampingan atau dilakukan bersama bisnis lainnya.
  • Waktunya lebih fleksibel. Bisa dilakukan kapan saja tergantung pengusaha dan penerima jasa.
  • Dapat menghasilkan pelanggan yang loyal bila pelayanan yang diberikan maksimal dan memuaskan.
  • Cocok buat pemula.
  • Tidak butuh banyak ilmu. Ilmu terpenting adalah mengajar dan kemampuan akademis.
  • Bisa dikembangkan menjadi bisnis yang lebih besar, inovatif, dan kreatif.
  • Tidak perlu sewa tempat.
  • Cocok dikerjakan di desa maupun di kota.
  • Pangsa pasarnya luas karena ada banyak orang tua yang merasa kesulitan mengajar anak di rumah.

Masih ada banyak alasan kenapa peluang usaha les privat ini layak untuk dicoba. Anda akan segera tahu begitu menjalankannya langsung secara serius.

Risiko dan kendala bisnis les privat atau kursus

Tidak ada bisnis yang tidak ada kendala atau risikonya. Maka dari itu, bila menjalankan usaha les privat, Anda juga perlu mengantisipasi dan mewaspadai beberapa kendala dan risiko di bawah ini:

  • Persaingan bisnisnya lumayan ketat. Ada banyak yang menawarkan privat online gratis hingga dari lembaga bimbingan belajar besar.
  • Apabila tidak bisa mencapai ekspektasi dari pelanggan, mereka rentan memberikan komentar negatif dan putus kerja sama.
  • Saat ada pandemi, bisnis ini tidak bisa berkembang dengan baik karena perlu tatap muka.

Selain beberapa poin di atas, Anda juga perlu menyediakan waktu dan tenaga untuk mencari solusi untuk kendala yang sewaktu-waktu terjadi di lapangan. Khususnya kendala yang tidak masuk dalam perhitungan.

Cara sukses menjalankan peluang bisnis les privat

Cara sukses menjalankan peluang bisnis les privat

Agar bisa sukses menjalankan bisnis ini, Anda perlu menerapkan strategi pemasaran les privat dan pengajaran yang tepat. Lebih jelasnya, silakan simak poin-poin di bawah ini:

1.      Memahami dulu sistematika dan cara kerjanya

Hal pertama yang harus Anda tahu adalah cara kerja dari peluang usaha jasa satu ini. Bisnis ini melibatkan anak didik dan gurunya. Pada awalnya, Anda mungkin harus menentukan dulu mau menjadi guru apa, memberi materi apa, dan yang lainnya.

Adapun contoh materi yang diberikan adalah usaha les baca tulis, membuka les calistung, les mata pelajaran (matematika, bahasa inggris, dll), dan mengaji.

Setelah tahu apa yang mau diajarkan, rencanakan juga bagaimana materi tersebut disampaikan. Apakah mau dilakukan di rumah Anda sendiri secara individu atau dalam bentuk kelompok belajar kecil.

Atau, Anda juga bisa memilih menjalankan bisnis ini dengan datang langsung ke rumah murid atau janjian di tempat khusus. Misalnya di sekolah atau tempat lainnya.

2.      Menentukan konsep usahanya

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, bisnis ini memang berpotensi dan dapat dikembangkan menjadi lebih besar.

Hal tersebut tergantung pada konsep usaha yang dikehendaki. Jika Anda ingin menjadi pemateri saja atau one man show, maka silakan jadi guru privat yang mengajarkan langsung materi kepada anak.

Namun, apabila ingin mengembangkannya lebih besar, maka cari tahu cara mencari murid les privat. Dapatkan murid sebanyak-banyaknya. Rekrut juga guru dari kalangan mahasiswa, ibu rumah tangga, atau semacamnya.

Dengan begitu, Anda bisa menjadi manajer untuk peluang usaha les privat yang lebih besar.

Bisnis ini sangat fleksibel, bisa dikategorikan sebagai bisnis untuk mahasiswa atau yang lainnya.

3.      Menentukan target pasar

Setiap bisnis pasti punya pangsa pasarnya sendiri. Privat di desa dan di kota tentu punya target dan harga masing-masing. Maka dari itu, Anda perlu menentukan target dengan sangat baik.

Beberapa pertimbangan yang bisa digunakan untuk menentukan target adalah:

  • Materi yang mau disampaikan. Misal calistung, maka targetnya adalah anak PAUD dan TK. Kalau ingin mata pelajaran, berarti targetnya anak SD sampai SMA.
  • Kelas privat yang mau diberikan. Target sekolahnya. Kalangan menengah atas atau yang menengah ke bawah.

Target pasar di atas untuk menentukan kemampuan siswa dan usianya. Juga, berguna untuk menentukan tarif privatnya.

4.      Menyiapkan modal usaha

Usaha ini membutuhkan modal yang fleksibel. Dari nol rupiah sampai ratusan ribu, bisa!

Jika Anda menjalankannya dengan modal nol rupiah, maka mulainya harus langsung mengajar ke rumah secara mandiri dan privat. Biasanya muridnya didapatkan dari hasil rekomendasi orang. Orang yang sudah mengenal Anda dan tahu kemampuannya.

Atau, Anda juga bisa mendapatkan murid dengan cara membagikan info les privat secara online melalui sosial media.

Apabila ingin mendapatkan murid yang lebih banyak, Anda perlu melakukan cara mencari murid les privat dengan baik dan benar. Nah, untuk melakukan hal seperti ini Anda butuh modal usaha kurang dari 1 juta.

Modal tersebut bisa dipakai untuk promosi, mencetak banner, membeli paket data untuk mengumumkan pada khalayak mengenai usaha Anda di sosial media.

Apabila ingin membuka kelas, Anda juga perlu menyiapkan ruangan, meja, kursi, papan tulis, dan alat tulis.

5.      Mengajak teman pendidik

Agar usahanya cepat dikenal dan besar, maka Anda tidak bisa berdiri sendiri. Ajak teman untuk mendidik dan membuka les-lesan sehingga peluang usaha les privat ini besar akan terbuka lebar.

6.      Selalu berinovasi dalam sistem pembelajaran

Pembelajaran dan cara belajar anak les tentu berbeda dengan sekolah. Maka dari itu, agar mereka bisa enjoy dengan apa yang dipelajari, terapkan sistem belajar yang fun.

Berinovasilah dengan metode mengajar yang ceria dan tidak bikin mengantuk. Jangan sampai les ini semakin memberikan tekanan kepada murid.

Selain itu, temukan metode khusus untuk mata pelajaran tertentu yang sulit. Misalnya dengan menawarkan rumus cepat, trik hafalan cepat, lagu hafalan yang menyenangkan, dan yang lainnya.

7.      Tentukan biaya yang terjangkau

Biaya yang terjangkau menjadi daya tarik tersendiri buat sebagian besar masyarakat. Terlebih jika kualitas yang diberikan sangat bagus.

Silakan riset pasar dan cari tahu berapa tarif umum les di daerah yang ditargetkan. Setelah itu, tentukan harganya berdasarkan jenis privat yang diberikan.

8.      Strategi pemasaran les privat paling ampuh

Untuk mendapatkan banyak murid dan memaintain murid yang sudah ada, Anda harus melakukan strategi yang tepat.

Yaitu dengan memberikan kualitas pengajaran terbaik. Target kenaikan peringkat atau kemampuan anak harus berkembang dengan baik.

Kualitas ini akan menjadi daya tarik tersendiri buat para orang tua hingga mereka mau merekomendasikan jasa privat ini kepada kolega atau teman-temannya.

Intinya, strategi paling ampuh dalam peluang usaha les privat ini adalah testimoni positif dari orang yang sudah merasakan hasil jasa Anda.

9.      Jalin komunikasi yang baik dengan orang tua

Agar proses pengajaran dapat berjalan dengan baik. Dibutuhkan peran guru, murid, dan orang tua. Maka dari itu, komunikasikan setiap detail pembelajaran dengan orang tua.

Orang tua akan merasa senang saat mengetahui apa yang sudah dikuasai atau belum oleh anaknya.

10.  Cara membuka les untuk pemula: door to door

Jika Anda masih baru di bidang ini dan modalnya masih minim. Silakan lakukan dulu usaha dari rumah ke rumah.

Hal ini penting untuk menciptakan portofolio sebagai seorang guru. Bila pengalaman sudah didapatkan, maka untuk melangkah ke bisnis yang lebih besar pun terasa ringan.

Modal usaha les privat dan keuntungannya

Modal usaha les privat dan keuntungannya

Di bawah ini adalah beberapa perhitungan modal yang mungkin diperlukan saat membuka kelas privat di rumah:

  • Papan tulis dan alat tulis seharga 250 ribuan.
  • Meja lipat 5 unit 250 ribuan.
  • Buku pelajaran 200 ribuan.
  • Kuota internet dan listrik 150 ribuan.
  • Lain-lain 100 ribuan

Bila ditotal, modalnya hanya 950 ribuan saja.

Dengan total uang tersebut, Anda bisa mendapatkan minimal 5 murid dengan biaya bulanan per murid 500 ribu. Sebulan bisa dapat 2,5 jutaan.

Bayangkan, bila Anda mendapatkan lebih banyak murid lagi. Maka, hasilnya juga pasti lebih besar.

Terakhir, Anda bisa mencoba peluang usaha les privat sekarang juga jika memang merasa mampu. Pastikan Anda senang dengan dunia pendidikan dan merasa yakin bisa memberikan yang terbaik untuk murid secara tulus ikhlas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *