Lompat ke konten

15 Ide Peluang Usaha Ekspor Modal Kecil dan Caranya

  • oleh
Contoh Peluang Usaha Ekspor Modal Kecil yang Menguntungkan

Peluang usaha ekspor modal kecil dapat menghasilkan keuntungan yang besar. Ketahui ide dan cara bisnisnya biar berhasil.

Ada banyak jenis usaha yang bisa Anda coba. Yang terpenting, Anda harus memilih item yang paling pas dengan pangsa pasar yang luas.

Strategi yang tepat juga bisa membuat bisnis modal kecil ini berhasil. Maka dari itu, mari kita kenali ide dan cara menjalankannya dalam artikel ini.

Contoh Peluang Usaha Ekspor Modal Kecil yang Menguntungkan

Contoh Peluang Usaha Ekspor Modal Kecil yang Menguntungkan

1.      Benda bernilai seni

Benda bernilai seni memiliki banyak sekali keunggulan. Barang ini biasanya memiliki ciri khas sendiri sehingga tidak bisa ditemukan di sembarang tempat.

Keunikan inilah yang menjadikan benda seni ini bisa dijual ke luar negeri dengan mudah. Apalagi ada banyak orang di luar negeri yang menyukai benda-benda seperti ini. Baik itu untuk koleksi maupun untuk keperluan tertentu.

2.      Kerajinan tangan atau Handycraft

Tidak hanya di dalam negeri, hasil kerajinan tangan juga diminati di luar negeri. Maka dari itu, Anda bisa membuat kerajinan tangan yang unik bila memang memiliki kemampuan di bidang tersebut.

Jika tidak, Anda juga bisa menggali potensi daerah tempat tinggal kemudian mempekerjakan orang untuk menghasilkan produk handycraft yang diminati pasar.

Mulanya, silakan jual di kalangan domestik. Bila sudah settle, silakan terus mencoba pangsa pasar luar negeri untuk mendapatkan laba yang lebih besar.

3.      Bisnis Perikanan

Ikan merupakan salah satu hasil kekayaan Indonesia. Sebagai negara maritim, Indonesia memang memiliki banyak sekali jenis ikan.

Jika mau, Anda bisa membuat usaha perikanan dengan membudidayakannya sendiri. Selain bisa dijual di kawasan domestik, Anda juga bisa mengemasnya untuk dikirim ke luar negeri.

Selain ikan hasil budidaya sendiri, Anda juga bisa membuat bisnis ikan yang dihasilkan oleh laut. Dengan begitu, akan makin banyak jenis ikan yang bisa dikirimkan.

Atau, Anda juga bisa bekerja sama dengan nelayan terdekat dan membuat bisnis sendiri sesuai dengan modal yang ada.

4.      Usaha Hasil Tani dan Perkebunan

Selain perikanan, Indonesia juga dikenal dengan hasil tani dan perkebunannya. Ada banyak hasil tani  dan bisnis perkebunan yang dapat dijual ke luar negeri. Salah satunya adalah porang. Hasil tani ini dikenal dengan harganya yang murah namun manfaatnya banyak.

Bila dikirim ke luar negeri, produknya bisa diolah menjadi beragam produk. Mulai dari makanan hingga produk kecantikan.

Sudah ada banyak orang yang berhasil mengekspor umbi-umbian ini. Mulai dari pengiriman produk asli hingga yang sudah diolah menjadi tepung dan sejenisnya.

Karena harganya yang sangat murah dan makin banyaknya petani yang menanam porang, pangsa pasar dan kans bisnis ini terbuka lebar. Terlebih, produknya juga cocok sebagai salah satu peluang usaha ekspor modal kecil.

Anda bisa memulai bisnis ini dengan modal usaha 2 juta saja. Jika modalnya sangat kecil, silakan jadi pengepul terlebih dulu.

5.      Fashion dan Sejenisnya

Ada banyak produk fashion yang bisa Anda jual di pasar dalam dan luar negeri. Mulai dari baju hingga jilbab. Mulai dari gaun hingga pakaian muslim.

Penjualan produk ini juga tergolong mudah. Anda bisa memasarkannya melalui marketplace hingga toko online pribadi. Manfaatkan sosial media untuk mengenalkan produk dan brand. Setelah makin dikenal, produk yang Anda buat akan semakin diminati pasar.

6.      Ekspor Rempah-Rempah

Rempah-rempah Indonesia dikenal melimpah. Jenisnya banyak dan jumlahnya sangat banyak. Menanam rempah di Indonesia sangat mudah. Ibaratnya, tinggal ditancapkan di tanah, rempahnya langsung bisa dipanen sewaktu-waktu.

Hal ini tentu menjadikan rempah di Indonesia dibanderol dengan harga yang murah. Dengan harga ini, Anda hanya memerlukan modal kecil untuk memulai usahanya.

Yang menarik, permintaan rempah Indonesia dari luar negeri cukup tinggi. Hal inilah yang membuat peluang usaha ekspor modal kecil berupa rempah-rempah sangat menjanjikan.

7.      Ekspor Batik

Batik sudah diakui sebagai kebudayaan asli Indonesia. Maka dari itu, hanya Indonesia yang bisa mengeluarkan dan mengklaim produk ini.

Jika Anda tertarik untuk berjualan batik, maka jangan hanya fokus untuk menjualnya di dalam negeri, tetapi juga di luar negeri.

Hal ini karena peminat batik kini tak hanya domestik, melainkan juga global. Banyak orang luar negeri yang mau membeli batik. Hal serupa berlaku untuk kebaya yang biasanya dipasangkan dengan batik.

8.      Hasil Laut

Ada banyak hasil laut yang bisa dijual. Tak hanya ikan, kepiting hingga rumput laut pun bisa menjadi hasil laut Indonesia yang dapat Anda jual ke luar negeri.

Hasil Laut

Untuk memulai peluang usaha ekspor modal kecil ini, paling tidak Anda harus tahu bagaimana cara menyimpan dan mengolah hasil lautnya supaya aman dalam pengiriman ke luar negeri.

9.      Frozen Food atau Makanan Kaleng

Salah satu cara yang bisa dilakukan saat hendak menjual makanan ke luar negeri adalah dengan mengawetkannya. Agar tetap sehat dan aman, Anda bisa membekukannya terlebih dulu.

Hal ini juga membuat proses pengemasan dan pengiriman lebih mudah. Selain itu, pembeli juga merasa aman karena makanannya lebih sehat.

Dengan adanya makanan semacam ini, pembeli juga merasa diuntungkan karena bisa menyimpan dan menjadikan makanan tersebut sebagai stok untuk beberapa bulan.

10.  Makanan Khas Indonesia

Ada banyak makanan khas Indonesia yang diminati oleh orang luar negeri. Mulai dari nasi goreng hingga rendang.

Namun, untuk membuka peluang bisnis ekspor modal kecil, Anda harus memilih menu yang bisa dikemas dan awet berhari-hari. Misalnya rendang.

Proses memasak rendang memang panjang, namun produk ini bisa bertahan beberapa hari jika prosesnya benar. Anda juga harus mengemasnya dengan baik agar produknya bisa tahan dan tidak berantakan.

11.  Ekspor Perabotan

Anda bisa menjual perabotan yang terbuat dari kayu dan bambu. Produk seperti lemari, kursi, atau semacamnya sangat digemari di luar negeri.

Kayu dan bambu merupakan hasil perkebunan yang mudah didapatkan di Indonesia. Di sisi lain, produk ini tidak mudah ditemukan di luar negeri.

Membuat kayu dan bambu menjadi perabotan akan menaikkan nilai jualnya dan bisa memberikan keuntungan yang besar.

12.  Peralatan Medis

Peralatan medis seperti masker merupakan salah satu contoh usaha ekspor modal kecil yang sangat menguntungkan. Khususnya pada musim pandemi.

Pada masa tersebut, seller mendapatkan banyak keuntungan karena permintaan yang sangat tinggi. Meski saat tidak pandemi permintaannya tidak terlalu tinggi. Penjualan produk ini tergolong stabil karena polusi udara yang semakin meningkat.

Selain itu, kini makin banyak orang yang aware akan pentingnya menjaga kesehatan.

13.  Tekstil Kulit

Produk tas kulit di Indonesia merupakan salah satu komoditas yang cukup menjanjikan. Maka dari itu, Anda bisa coba berjualan tas kulit ini hingga mancanegara.

Selain tas, produk tekstil kulit lain yang bisa dicoba adalah dompet, sepatu, clutch, dan masih banyak lagi pilihan lainnya.

14.  Furnitur Rotan

Rotan menjadi komoditas keren yang kualitasnya dikenal bagus. Selain kualitas, kini rotan juga bisa dibentuk menjadi beragam kerajinan tangan yang indah.

Furnitur Rotan

Produknya bisa dibentuk menjadi furnitur rumah, hiasan dinding, kotak atau wadah sesuatu, hingga keranjang buat bayi.

Bahkan, rotan juga banyak digunakan untuk membuat bola lampu dan pernak-pernik rumah. Tampilan rumah akan makin indah bila memakai produk ini.

Menariknya, orang luar negeri banyak yang menyukai produk ini. Wisatawan dari mancanegara bahkan sering membeli hasil rotan sebagai oleh-oleh. Maka dari itu, Anda bisa mengekspornya sehingga peminat tak perlu datang ke Indonesia hanya untuk mendapatkan barang yang mereka cari.

15.  Tanaman Obat

Tanaman obat di Indonesia sangat beragam dan banyak. Akar rimpang seperti jahe dan kunyit misalnya dipercaya berkhasiat tinggi untuk menjaga kesehatan. Maka dari itu, produk yang berasal dari akar rimpang ini juga dibutuhkan.

Pasar luar negeri sangat membutuhkan bisnis dagang ini. Maka dari itu, Anda bisa melihatnya sebagai peluang bisnis ekspor bermodal kecil.

Strategi Sukses Menjalankan Bisnis Ekspor

Strategi Sukses Menjalankan Bisnis Ekspor

Berikut ini adalah beberapa poin yang bisa dilakukan untuk menjadikan bisnis ekspor ini menguntungkan dan sukses:

  • Melakukan riset pasar terlebih dahulu untuk menentukan produk yang tepat.
  • Menargetkan pasar dengan tepat dan cermat agar tidak menderita kerugian.
  • Pikirkan dengan matang negara yang menjadi tujuan ekspornya.
  • Lakukan promosi secara gencar melalui media sosial, komunitas internasional, dan situs.
  • Ikuti pameran atau event, juga pergelaran yang diadakan oleh forum bisnis hingga pemerintahan.
  • Buatlah website yang profesional dan daftarkan di situs Forum Bisnis Ekspor untuk mendapatkan engagement yang tinggi dan dipercaya.
  • Selalu update informasi mengenai peluang bisnis ekspor yang disediakan pemerintah.
  • Tahan banting dan tidak mudah menyerah.

Itulah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menyukseskan peluang usaha ekspor modal kecil. Masih banyak kesempatan lain yang bisa digali. Jadi, jangan mudah menyerah bila persaingan dirasa ketat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *